Alhamdulillah..hari ini Allah memberi limpahan karuniaNya pada ku. Setelah pagi tadi aku mendengar kabar Bapak Ibu dari Tanah Suci, kali ini aku mendengar kabar membahagiakan dari Humaira-ku, istri tercinta-ku.
Siang ini Dia sms mengabarkan bahwa Dia telah memeriksakan kandungannya dan dari hasil periksa tersebut dinyatakan kondisi detak jantung janin normal. Alhamdulillah..Hati-ku sangat lega mengetahui kabar ini.
Saat ini kami memang tengah menunggu kehadiran buah hati kami yang kedua. Usia kehamilan Istri-ku telah mencapai usia 6 bulan. Davin, sulung kami, sudah tak sabar ingin segera menggendong adik-nya. Dia tampak bersemangat ketika sekitar 3 bulan yang lalu kami mengatakan bahwa di perut Bunda-nya ada adik. Sejak saat itu Kakak selalu bertanya kapan adik lahir?
Sebelum mengetahui kabar terakhir ini, kami sedikit khawatir dengan kondisi janin di perut istriku. Sudah hampir 2 minggu, sang janin belum kedut lagi. Padahal di usia segitu mestinya sudah semakin sering terasa kedutan-nya. Kekhawatiran kami bertambah manakala melihat kondisi perut istri-ku yang tidak terlalu dibandingkan teman - temannya yang juga hamil dengan usia kehamilan yang sama. Selain itu sekitar sebulan yang lalu Bunda Davin jatuh dari motor dengan posisi nyungsep alias perut dibawah. Makin bertambah lagi kekhawatiran itu.
Namun saat ini perasaan-ku lega. Kekhawatiran itu tampaknya tak perlu. Insya Allah janin di perut istriku sehat. Aku selalu berdoa memohon kesehatan dan keselamatan bagi semua, janin di perut istriku, istriku, Davin dan semuanya. AMIN..Aku juga mohon doa dari teman - teman yang kebetulan mampir ke blog ini.
0 comments:
Post a Comment